Wednesday, 21 October 2015

9 Tips menjaga kesehatan organ intim wanita

Organ intim wanita atau vagina adalah salah satu organ yang sangat penting bagi wanita. Oleh karena itu kesehatan vagina adalah hal mutlak yang harus dijaga oleh setiap wanita termasuk Anda.

Menjaga kesehatan vagina dapat menghindarkan Anda dari infeksi jamur dan juga bakteri penyebab bau vagina.

Ikuti 9 tips berikut untuk menjaga kesehatan organ intim Anda.

1.
Jangan menggunakan sabun

Anda mungkin kadang merasa tidak percaya diri dengan bau vagina Anda oleh karena itu Anda menggunakan sabun untuk membersihkannya. Padahal sabun mengandung zat kimia yang dapat merusak keseimbangan pH vagina. Oleh karena itu saat Anda sedang menstruasi, maka sebaiknya Anda mencucinya dengan air bersih saja.

2.
Jangan menggunakan parfum

 Untuk meningkatkan keharuman vagina Anda, maka Anda menggunakan parfum yang disemprotkan di sekitar vagina. Kandungan alkohol yang terkandung di dalamnya, akan merusak pH vagina. Vagina pun akan rentan terhadap iritasi.

3.
Jagalah kebersihan saat menstruasi

Saat menstruasi, kebersihan vagina adalah hal yang paling penting. Setidaknya ganti pembalut Anda setiap 3-4 jam sekali untuk menghindari kuman dan bakteri penyebab iritasi berkembang biak.

4.
Gunakan celana dalam katun
 

Bahan katun akan mudah menyerap keringat dibandingkan dengan material kain lainnya. Katun juga akan mencegah infeksi jamur yang terjadi karena lembap. 

5.
Kenakan pakaian longgar

Pakaian yang ketat akan menyebabkan vagina menjadi lembap. Akibatnya jamur dan bakteri pun akan mudah tumbuh. Selain itu pakaian ketat juga akan menyebabkan infeksi dan ruam.

6.
Mencukur rambut kemaluan

Rambut kemaluan akan menjadi sarang bertumbuhnya bakteri dan jamur yang akan menciptakan infeksi pada vagina. Oleh karena itu rajin-rajinlah untuk mencukur bulu kemaluan demi kesehatan vagina Anda.

7.
Lakukan senam kegel

 Senam kegel akan membantu Anda untuk memperkuat otot-otot organ intim dan juga vagina. Otot yang kuat dapat membuat hubungan seks yang Anda dan pasangan lakukan dapat menjadi lebih nikmat.

8.
Minum banyak air

Air baik untuk menjaga kesehatan vagina Anda akan air akan membuang bakteri di dalam tubuh dalam bentuk urin.

9.
Kunjungi ginekolog Anda

Apabila Anda menemukan gejala aneh dari vagina Anda, sebaiknya segera periksakan ke dokter. Tentunya tindakan mencegah lebih baik daripada tindakan mengobati.

Organ intim adalah organ yang penting. Oleh karena itu jaga kesehatannya dengan mengikuti tips di atas.

No comments:

Post a Comment