Obat Net : Tanaman Obat Tradisional, Manfaat Bunga Matahari
Pegobatan Lewat Internet
Kembang matahari
berkhasiat sebagai obat demam dan obat busung lapar.
Nama Ilmiah : Helianthus annus L.
Nama Daerah
- Aceh: Bungong mata hurai
- Minangkabau: Bunga panca matohari
- Melayu: Kembang matahari
- Sunda: Kembang sarengenge
- Jawa Tengah: Kembang srengenge
- Madura Kembang mata are
- Bali: Sungenge
- Roti: Bunga ledomata
- Klasifikasi
- Divisi: Spermatophyta
- Sub divisi: Angiospermae
- Kelas: Dicotyledonae
- Bangsa: Asterales
- Suku: Compositae
- Marga: Helianthus
- Jenis: Helianthus annus L.
Ciri-ciri
- Habitus: Perdu, semusim, tinggi ± 2,5 m.
- Batang: Tegak, bulat, berbulu kasar, permukaan kasap, kuning keputih-putihan.
- Daun: Tunggal, permukaan kasar, bulat telur, ujung lancip, pangkal tumpul, tepi rata, pertulangan menyirip, panjang 10-24 cm, lebar 7-19 cm, tangkai panjang 5-20 cm, bersegi, hijau.
- Bunga: Tunggal, bentuk cawan, tumbuh di ujung batang, kelopak bentuk tabung, berlekuk, kuning muda, mahkota bentuk lanset, panjang 4-8 cm, benang sari lima, kepala sari berlekatan, hitam, tangkai putik kuning, kepala putik dua, kuning.
- Buah: Kecil, bentuk tabung, diameter ± 3 mm, putih kotor.
- Biji: Ujung lancip, pipih, berbulu, bergaris putih, panjang 1-10 mm, lebar ± 7 mm, hitam.
- Akar: Tunggang, putih kotor.
Kandungan Kimia
- Biji kembang matahari mengandung flavonoida dan polifenol.
Khasiat
- Biji kembang matahari berkhasiat sebagai obat demam dan obat busung lapar.
- Untuk obat demam dipakai ± 100 gram biji kembang matahari, disangrai seiama 15 menit, ditumbuk sampai lumat, dioleskan pada bagian perut dan leher.
Semoga bermanfaat
PENTING..!!!
Hanyalah Alloh SWT yang menyembuhkan kita hanya berusaha, sebelum minum obat bacalah Bismillah.
No comments:
Post a Comment